Bismillah
Assalamualaykum, Pembaca Nufazee!
Menyusui sekilas seperti kegiatan yang mudah, padahal beuuhh susyah apalagi jika tak memiliki ilmunya. Hal tersebut aku alami saat anak pertama. Pada anak pertama, aku menyepelekan ilmu menyusui anak akibatnya anakku memang full ASI namun justru aku yang kekurangan gizi. Aku punya mindset bahwa konsumsi ASI Booster itu gak penting yang penting ibu makan yang banyak dan bergizi, padahal ada loh produk ASI Booster Alami.
Masalahnya makan yang banyak dan bergizi itu seperti apa aku juga meraba alias gak punya ilmu, alhasil aku tetap tampak kurus meski makan kayak kuli bangunan plus aku juga jadi gampang lelah, sering sakit gigi, langganan flu, gak enak banget deh pokoknya, padahal menyusui itu momen yang penuh kebahagiaan ya kan.
Sekarang, pada anak kedua, aku berubah, yeay! Demi proses mengASIhi berlangsung optimal, aku ubah pola makan, gaya hidup dan rutin minum suplemen.
Salahsatu suplemen yang aku konsumsi yaitu Mama’s Choice Breastfeeding Support. Wah senang banget pas tau brand Mama’s Choice mengeluarkan produk suplemen, jadi makin lengkap aja nih rangkaian produk Mama’s Choice dalam melengkapi perjalanan jadi seorang Ibu.
Mama’s Choice Breastfeeding Support,Suplemen ASI Booster Alami
Saat ini ada banyak produk suplemen di pasaran, namun tidak semua cocok untuk di konsumsi. Maka dari itu penting banget kejelian melihat komposisi dari produk suplemen.
Oiya sebelum aku bahas lebih lanjut tentang Mama’s Choice Breastfeeding Support, aku mau infokan bahwa sebanyak apapun minum suplemen ASI Booster jika kegiatan menyusui tidak dibarengi dengan rutin menyusui bayi secara langsung, rajin pompa ASI, istirahat cukup, mood bagus, cukup minum air putihdan makan makanan bergizi dijamin suplemen yang dikonsumsi gak akan berikan pengaruh apapun.
Kunci utama dari ASI lancar jaya adalah supply and demand. So, sampai disini kita sepakat ya Buibu, bahwa agar suplemen ASI Booster-nya manjur, rumus diatas tetap harus dilakukan.
Mama’s Choice Breastfeeding Support adalah suplemen yang kaya akan bahan alami dan vegan seperti daun katuk, almond, kurma, fenugreek dan kedelai dengan tujuan meningkatkan hormon oksitosin dan prolaktin.
Kemasan
Mama’s Choice Breastfeeding Support dikemas dalam sebuah botol plastik putih dengan tutup childproof ( terlindung dari anak).
Botol tersebut dikemas lagi dalam kotak, kotaknya pun dicover plastik pula. Kebayang ya higienisnya, sebab claim yang ditawarkan bahwa produk ini menjamin 6 hal:
Komposisi
Adapun kandungan dan manfaat dari Mamas Choice Breastfeeding Support seperti berikut ini:
Dalam satu botol, berisi 30 kapsul ekstrak alami. Oiya, Mama’s Choice Breastfeeding Support tidak untuk dikonsumsi Ibu hamil ya, Pembaca Nufazee.
Produk ini juga sudah terdaftar di BPOM dan pastinya halal MUI.
Oiya di kemasan kotak juga ada tips melancarkan ASI versi Mama’s Choice, unik ya ada himbauan edukasinya juga.
Aturan Minum Mama’s Choice Breastfeeding Support
Mama’s Choice Breastfeeding Support dikonsumsi 1-2 kapsul per hari setelah makan. Untuk dapatkan hasil maksimal di awal-awal konsumsi sebaiknya langsung 2 kapsul.
Reaksi ASI terasa memenuhi payudaraku usai konsumsi adalah sekitar 2 jam. Di hari kedua konsumsi akan terasa beberapa kali mengalami LDR ( let-down reflex) apalagi saat bayi menyusui wah bayi suka gelagapan karena menyambut derasnya ASI haha.
Keunggulan Mama’s Choice Breastfeeding Support
Mama’s Choice Breastfeeding Support selain di lengkapi 6 jaminan aman tadi seperti yang diatas aku sampaikan, produk ini memiliki kelebihan lain seperti:
Reaksi di aku sendiri usai konsumsi, alhamdulillah kapsulnya gak bikin mual karena gak ada aroma apapun, trus gak bikin konstipasi.
Harga Mama’s Choice Breastfeeding Support
Mama’s Choice Breastfeeding Support dibandrol dengan harga 159K, namun tenang aja Pembaca Nufazee, saat ini untuk produk Mama’s Choice Breastfeeding Support sedang ada diskon 31% loh
Dapatkan!
Sosial Media Mama’s Choice
Info lengkap mengenai Mama’s Choice dan segala produknya dapat diintip melalui:
12 Comments. Leave new
rekomendasi banget ya untuk ibu menyusui biar dedek bayi nya seneng minum asi terus hihihii
Mama's Choice ini maksimal banget ya mba Zee dalam mensupport ibu menyusui. Bukan hanya membuat produk keren seperti Mama's Choice Breastfeeding Support ini saja. Tapi juga mengedukasi ibu menyusui melalui kemasan Mama's Choice ini.
Wah, samaan kita kak. aku juga minum Mama's Choice Breastfeeding Support. Hasilnya ASIku jadi lancar jaya.
Mama's Choice ini memang oke banget ya untuk busui. Benar-benar mendukung proses menyusui dan mengASIhi bayi.
Harga Mama's Choice Breastfeeding support ini worth it ya Zee, dengan sederetan manfaat yang diperoleh, duh bikin makin semangat mengASIhi yaa… sehat selalu busui salehah…
Sesungguhnya awal lupa udah komen di sini apa belum haha..
pokokna, awak cuma mau bilang bahwasannya, zaman awak menyusui dulu, belom ada eh awaknya kali yang belum kenal sama suplemen-suplemen untuk memperbanyak asi.
dan asi awak dulu termasuk yang sedikit. anak awak suka ngamuk karena asinya tetiba habis padahal dia masih belum kenyang…
bener-bener perjuangan dulu itu bah…
wah pas nih bisa kurekomendasikan ke sahabat yg sedang menyusui.. trmksh sharingnya mba..
Seneng deh sma Mama Choice smua produknya mendukung wanita banget bagus2 lagi apalagi Mama Choice BreastFeeding ini bkin happy mama menyusui karena asi jadi lancar dan pastinya bayi juga sehat
seneng banget sekarang ada banyak pilihan support utk menyusui yang baik termasuk mamas choice ini uda halal pula
Jadi inget temen yang beberapa waktu lalu ngelahirin.Mungkin karena anak pertama jadi ASI yg keluar dikit. Temenku mau minum obat, tapi katanya takut ber-efek sama di Debay. Produk Mama's Choice ini bisa sih tak rekomendasikan ke dia. Mudah2an cocok. Makasih infonya Mba ๐
Mama choice selalu paham apa yang dibutuhkan ibu dan bayi ya. Akhirnya semua jadi happy.
Aku juga baru tau asi booster ya ka smoga membantu memperbanyak asi ibu